SELAMAT DATANG DI TELINGALEBAR.BLOGSPOT.COM-*PENGAWAL HUKUM DAN PENGAWAS KINERJA APARATUR NEGARA SERTA NKRI HARGA MATI-*

Kamis, 17 Mei 2012

Kantor Disdik Jabar Di Goyang LSM

EXTREMMEPOINT.COM : - Kantor Disdik (Dinas Pendidikan) Jabar, didatangi puluhan orang dari LSM KOREK (Komunitas Rakyat Ekonomi Kecil) Kota Bandung dan BADAR (Barisan Demokrasi Akar Rumput) Indonesia. Karena mengkhawatirkan adanya penyimpangan Dana Alokasi Pendidikan terkait RKB (Ruang Kelas Baru) dalam pelaksanaannya. Rabu (16/05).
Adapun aksinya tersebut, massa meminta pengusutan terhadap “Penyimpangan” ruang kelas baru (RKB) yang dilakukan Oknum Disdik dan Kepala Sekolah yang tidak bertanggung jawab dan transparansi Dana tersebut. Aksi unjuk rasa ini juga sebagai salah satu bentuk aksi kongkret dalam upaya penegakan supermasi hukum dan di dalam menyikapi permasalahan yang terjadi di Dinas Pendidikan Jabar.
Menurut Toto, Sekjen LSM Korek mengatakan, “Seperti halnya pengadaan alat kesenian (kecapi) untuk sekolah yang tersebar di lingkungan Jabar, pemberian bantuan untuk pendidikan anak usia dini (PAUD), dan pembagian dana RKB tahun anggaran 2011,” katanya pada extremmepoint.com didepan kantor Disdik Jabar Jalan Radjiman Kota Bandung, Rabu (16/05).
Dia menambahkan, “Kami yakin bahwa di dalam tubuh Disdik Jabar terdapat oknum yang melakukan tindakan korupsi tersebut. Selain itu, kami menginginkan BPK atau BPKP agar melaksanakan audit keuangan secara menyeluruh di lingkungan Disdik Jabar, baik itu pembiayaan dari APBN atau APBD Provinsi Jabar,” pungkas pria tampan dengan senyum yang menawan.
Kepala Sekolah maupun Kepala Disdik Jabar ketika dihubungi untuk dikonfirmasi tidak ada ditempat dan lewat selulerpun tidak aktif.
Ditempat terpisah, menurut Ketua LSM Telinga Lebar, Benhard Manurung SH, MHum mengatakan, “ Kami mendukung sekali dengan aksi LSM Korek dan Badar karena untuk mengungkap kebenaran yang putih bersih dijaman sekarang ini sudah tidak jelas. Dengan adanya LSM yang Peduli pada Bangsa dan Negara ini justru membantu, mengawasi kinerja dari aparatur agar lebih baik dan benar sebagai wujud dari pemberdayaan masyarakat,” jelas di kantornya Jalan Kartini 30 B, Surabaya.
Kinerja Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar dalam penyaluran dana RKB di setiap wilayah menjadi sorotan mereka (LSM), dari hal tersebut muncul “Ada” oknum yang melakukan korupsi berupa mark up dan tidak fair dalam pelaksanaannya. (BON)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar