SELAMAT DATANG DI TELINGALEBAR.BLOGSPOT.COM-*PENGAWAL HUKUM DAN PENGAWAS KINERJA APARATUR NEGARA SERTA NKRI HARGA MATI-*

Sabtu, 09 Februari 2013

'JANJI DUSTA"PT RGS,Kecewakan Buruh

PASURUAN,LSM TELINGALEBAR: - Puluhan Warga kawasan Industri Pabrik Tektil PT RAMA GLORIA SAKTI di Desa Cangkring Malang Kecamatan Beji Pasuruan berunjuk rasa, mereka yang mayoritas ibu-ibu menuntut pihak pabrik untuk mengembalikan ijazah asli, karena sekian tahun pabrik menahan ijazah dan tidak kunjung mengembalikannya.
Mereka yang mayoritas warga dusun Turirejo Cangkring Malang Beji mendirikan tenda di depan pintu keluar masuk pabrik tekstil itu. Ada juga yang berkaraoke. Aksi tersebut merupakan bentuk kekesalan warga yang sudah puluhan tahun ijazahnya tidak dikembalikan. Mereka mengaku amat membutuhkan ijasah asli tersebut. Janji perusahan yang akan menggunakan ijazah itu untuk administrasi sebagai karyawan tetap ternyata hanya isapan jempol belaka. Mereka tetap saja statusnya sebagai buruh kontrakan walaupun sudah bekerja selama puluhan tahun. Management perusahaan atau personalia yang menemui buruh pabrik menyatakan masih belum bisa menuruti keinginan buruh. Masalah itu akan dibicarakan dengan pemilik perusahAan PT. RAMA GLORIA SAKTI terlebih dulu. Merasa tuntutannya belum ditanggapi, buruh pabrik tersebut melanjutkan aksinya demo didepan areal pabrik sampai tuntutannya bisa dipenuhi. Mereka juga meminta karyawan yang sudah bekerja puluhan tahun segera diangkat sebagai karyawan tetap dan bisa menerima ijasah aslinya kembali. (R.ADI-NGH)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar