SELAMAT DATANG DI TELINGALEBAR.BLOGSPOT.COM-*PENGAWAL HUKUM DAN PENGAWAS KINERJA APARATUR NEGARA SERTA NKRI HARGA MATI-*

Kamis, 07 Februari 2013

Sekda Bengkalis Tegaskan Tidak Ada Isu tarik Ulur RAPBD

BENGKALIS,LSM TELINGA LEBAR : - Kabupaten Bengkalis pada Tahun 2013 ini jumlah total RAPBD Kabupaten Bengkalis hingga mencapai Rp 4,7 Triliun, namun hingga saat ini untuk pengesahan RAPBD Bengkalis belum mendapat kepastian, walaupun beberapa pihak mengatakan akan di lakukan sekitar minggu ini. Termasuk juga finalisasi pembahasan anggaran yang terus berlangsung.
Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Bengkalis H. Asmaran Hasan membantah adanya Proses terjadinya tarik ulur kepentingan dalam pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan belanja Daerah (RAPBD) Bengkalis tahun 2013 ini. Menurut H.Asmaran Hasan kepada extremmepoint.com mengatakan," Dengan jumlah nominal anggaran sebesar Rp. 4,7 Triliun, untuk pembahasan antara Tim AnggaranPemerintah Daerah (TAPD) dengan komisi-komisi serta Badan Anggaran ( Banggar ) di DPRD masih terus di lanjutkan hingga sampai saat ini ,"Jelasnya. Selasa (5/2/2013). Ia menambahkan, "Isu tentang adanya hal tarik ulur itu semuanya tidak ada, Karena pembahasan RAPBD ini juga menyangkut akan dibentuknya sejumlah SKPD baru, seperti Dinas Bina Marga dan Pengairan (BMP) yang akan berubah menjadi Dinas Pekerjaan Umum (PU). Lalu, ada Dinas tata Ruang dan Pemukiman, serta dua Badan baru dilingkup Pemkab Bengkalis.untuk itu pembahasan berlangsung ketat,"tambahnya . Masih H. Asmaran,"Kemudian untuk hari Sabtu dan Minggu tidak ada agenda pembahasan RAPBD baik di tingkat komisi maupun banggar. Sejak Senin (4/2/2013 ), pembahasan bersama RAPBD antara ekskeutif dan legislatif dilanjutkan kembali,"ungkapnya "Disisi lain ketua TAPD,Kami sudah sangat berupaya semaksimal mungkin supaya pembahasan RAPDB segera masuk tahap finalisasi. Hal itu dikarenakan tahun anggaran terus berjalan, sementara banyak kegiatan yang cukup urgent (Sifatnya darurat/red) untuk kepentingan pembangunan daerah terakomodir dalam RAPBD tahun 2013 ini serta saya berharap dalam beberapa hari kedepan RAPBD sudah dapat disahkan."tegas Sekda Kab Bengkalis mengakhiri wawancara ekslusif dengan extremmepoint.com.(SBI/KWIL RIAU)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar