SELAMAT DATANG DI TELINGALEBAR.BLOGSPOT.COM-*PENGAWAL HUKUM DAN PENGAWAS KINERJA APARATUR NEGARA SERTA NKRI HARGA MATI-*

Senin, 25 Juli 2011

Roboh Peserta Ujian Panik


Jember-LSM TELINGA LEBAR:– Plafon ruang kelas Profesi Pendidikan Guru (PPG) 6 yang berada di lantai tiga gedung Fakultas Ilmu Pendidikan dan Keguruan (FKIP) Universitas Jember (Unej) roboh. Insiden tersebut membuat panik para guru yang sedang mengikuti ujian Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG), Sabtu (9/7).

Sekitar pukul 10.00 para guru yang sedang mengikuti ujian PLPG terkejut mendengar suara gaduh dari atas plafon, tiba-tiba saja plafon tersebut jatuh dan menimpa peserta dan pengawas ujian.
“Tahu-atau ada suara bruk, terus menimpa kepala dan lengan kiri saya, tapi tidak apa-apa karena jatuhnya eternit plafon tidak miring. Jadi tidak begitu sakit. Cuma dilengan rasanya ngilu aja,” kata Puji Astuti pengawas ujian.

Menurut Sugiyanto Pembantu Dekan III FKIP Unej menjelaskan, dalam ruang kelas tersebut ada sekitar 36 orang yang mengikuti ujian PLPG. Namun peserta ujian yang tertimpa plafon itu tidak ada yang mengalami luka serius, hanya panik dan luka memar kecil saja.

“Sepertinya paku pengait penggantung lampu lepas, lampu kan berat ya, jadi ikut roboh bersama eternit plafon,” terang Sugiyanto.

Paska robohnya plafon itu, peserta ujian langsung dipindahkan ke ruang kelas PPG 1. Para peserta PLPG itu sendiri berasal dari 7 kota seperti, Jember, Banyuwangi, Lumajang, Bondowoso, Situbondo serta Kota dan Kabupaten Probolinggo. (Iwn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar